Pemuda Ini Berhasil Buat Labu Berbentuk Monster Frankenstein

  • Bagikan
Foto Kate Chapman (fwi.co.uk)

Mediatani – Sebuah perkebunan labu di Lincolnshire, inggris berhasil menumbuhkan dan panen tanaman labu dengan bentuk yang menyeramkan.

Wajar saja, buah labu yang dipanennya mirip dengan kepala Frankenstein’s Monster. Labu-labu tersebut dipersiapkan untuk perayaan Halloween tahun ini.

Hamparan lahan perkebunan labu di Lincolnshire tersebut tertata rapi. Setidaknya dari perkebunan tersebut dapat dipanen 1 juta buah labu yang tumbuh di atas lahan seluas 115 ha.

Sebelumnya, para petani menanam untuk kebutuhan pasar ritel di Inggris, tapi saat ini bahkan untuk pertama kalinya para petani bereksperimen dengan sayuran berbentuk menyeramkan.

Bentuk labu dari perkebunan ini pun sangat mirip dengan tokoh monster ciptaan Mary Shelley yang terkenal itu. Bentuk dahi yang tinggi, garis-garis rambut yang bergerigi, pipi cekung dan ekspresi menjijikan.

“Mereka terlihat sangat bagus – ini adalah pertama kalinya kami melakukan hal seperti ini sama sekali,” kata Ben Harris, farm account manager perkebunan tersebut sebagaimana dilansir fwi.co.uk (23/10/2017) .

Wajah Monster Frankenstein dalam film Frankenstein (1931)

Harris menyebutkan bahwa buah labu berbentuk Frankenstein’s Monster tersebut diproduksi dalam jumlah terbatas.

“Morrison mendatangi kami dan bertanya apakah kami bisa melakukannya. Kami membeli beberapa cetakan dan menghasilkan sekitar 250 buah labu. ” tutur Harris

Saat ini, Labu yang dijuluki Pumpkin-steins di Amerika akan dijual di toko Morrison secara nasional menjelang tanggal 31 Oktober. Labu berbentuk karakter wajah tersebut sangat populer di Amerika setiap menjelang Halloween.

Bagaimana membuatnya ?

© Kate Chapman

Proses pembuatan labu berbentuk kepala monster tersebut ternyata tidak semudah yang dibayangkan.

Kunci keberhasilannya adalah penempatan cetakan bentuk wajah di sekitar labu pada saat buah masih muda. Perlu kehati-hatian dan ketelitian ekstra agar berhasil.

Setelah cetakan tersebut dipasang, butuh waktu sekitar lima minggu sampai buah labu mengisi ruang pencetak buah tersebut. Perawatan dilakukan sampai labu benar-benar membentuk kepala Frankenstein seiring buah labu menjadi lebih besar.

Harris menjelaskan bahwa pengembangan inovasi ini banjir pesanan. Setiap musim perayaan seperti natal. Paskah dan Halloween, selalu banjir pesanan.

© Kate Chapman

“Tampaknya ada lebih banyak permintaan untuk varietas baru sekarang. Empat sampai lima tahun terakhir khususnya, setelah Natal dan Paskah, Halloween telah menjadi perayaan terpenting ketiga bagi pedagang retail. dan labu segar adalah bagian dari teater pertunjukan, “tambah Harris.

Selain wajah Frankenstein, Lincolnshire Field Products juga menumbuhkan sejumlah labu putih dan raksasa untuk perayaan Halloween.

  • Bagikan