Fungsi Tanaman Pada Taman

  • Bagikan

Mediatani – Tanaman dalam taman tidak hanya mengandung atau mempunyai nilai estetika saja, tetapi juga berfungsi untuk meningkatkan kualitas lingkungan semaksimal mungkin. Andilnya dalam lingkungan yaitu menciptakan suasana segar dan menyehatkan sebab tanaman dalam taman berfungsi sebagai paru-paru lingkungan yaitu mengambil karbondioksida dan mengeluarkan oksigen.

Selain itu susunan tanaman juga dapat menahan debu sehingga polusi udara dapat dihindari dan dapat membantu proses peresapan air hujan agar erosi tanah dapat dicegah.

Fungsi lainnya, susunan pohon mampu menangkal angin kencang, dan meredam suara bising. Adapun fungsi tanaman menurut Hakim dalam bukunya yang berjudul Unsur Perancangan dalam Lanskap adalah sebagai berikut :

a. Visual Control (control pandangan)

Yaitu tanaman dapat digunakan sebagai penghalang pandang terhadap hal-hal yang tidak menyenangkan untuk dilihat.

b. Physical Barriers (Pembatas fisik)

Yaitu tanaman dapat dipakai sebagai penghalang gerak manusia dan hewan selain itu juga dapat berfungsi sebagai pengarah.

c. Climate control (pengendali iklim)

  1. Kontrol radiasi sinar matahari dan suhu, karena vegetasi mampu menyerap panas dari pancaran sinar matahari dan memantulkannya sehingga menimbulkan suhu dan iklim mikro.
  2. Pengendali angin yaitu tanaman dapat berfungsi sebagai penahan, penyerap dan mengalirkan angin sehingga menciptakan iklim makro.
  3. Pengedali kelembaban udara dalam taman.
  4. Pengendali suara, sebab tanaman dapat menyerap suara bising.
  5. Tanaman sebagai filter atau penyaring debu, bau dan memberikan udara segar.

d. Erosion control (Pencegah erosi)

Kondisi tanah menjadi rapuh dan mudah tererosi karena pengaruh air hujan dan hembusan angin yang kencang. Akar tanaman akan mengikat tanah sehingga tanah menjadi kokoh dan tahan terhadap pukulan air hujan yang jatuh secara tidak langsung keatas tanah.

e. Wildlife habitat (Habitat satwa)

Tanaman sebagai sumber makanan bagi satwa dan sebagai tempat perlindungannya. Sehingga secara tidak langsung tanaman membantu kelestarian satwa.

Salurkan Donasi

  • Bagikan
Exit mobile version