Ini 4 Fakta Unik Hewan yang Jarang Diketahui, Ada yang Bisa Membantu Ahli Forensik

  • Bagikan
Sumber foto: uinjkt.ac.id

Mediatani – Setiap makhluk yang hidup di muka bumi ini memiliki keunikan masing-masing. Ada yang mampu mendeteksi suara meski tanpa telinga, ada yang bisa menahan nafas hingga 15 menit lamanya dan masih banyak lagi.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini fakta unik hewan yang jarang kita ketahui.

1. Tentakel gurita seperti lidah manusia

Seperti yang kita ketahui bahwa lidah manusia berfungsi sebagai indera perasa. Nah, untuk merasakan makanan yang kita makan itu manis, asin atau pedas itu fungsi dari lidah.

Beda halnya dengan gurita. Untuk merasakan makanan yang dimakannya, gurita memiliki lengan yang sama fungsinya dengan lidah manusia. Dengan lengannya, gurita bisa mengetahui seperti apa mangsa yang dia makan. Cara ini juga bisa memudahkan gurita untuk mengetahui apakah mangsa yang dimakannya beracun atau tidak.

Tetapi harus diketahui satu hal bahwa gurita juga tetap memiliki lidah dalam mulutnya, ya hehe.

2. Jejak kaki kucing

Pernahkah kamu memperhatikan jejak kaki kucing? Penasaran tidak kenapa jejak kaki kucing hanya dua, padahal kakinya ada empat. Mamalia karnivora ini memang punya banyak keunikan, salah satunya adalah jejak kaki mereka ketika berjalan.

Ketika kucing berjalan, kaki kucing akan melangkah secara bergantian. Kaki bagian belakang akan menginjak kembali jejak dari kaki bagian depan. Setelah membaca ini pasti banyak yang kemudian memperhatikan langkah kaki kucing hehe.

3. Meski berukuran kecil, Semut termasuk hewan yang kuat

Jangan terkecoh dengan ukuran badannya, ternyata semut diketahui mampu mengangkat bobot 10 hingga 50 kali lipat dari berat tubuhnya lho. 

Semut memiliki otot-otot yang tebalnya sampai melebihi massa tubuhnya sendiri. Ini yang memungkinkan semut mengangkut objek yang berpuluh-puluh kali lipat lebih berat dan besar daripada dirinya.

4. Lalat dapat membantu ahli forensik untuk mengungkap kasus pembunuhan

Bagaimana bisa seekor lalat memiliki peran dalam mengungkap suatu kasus pembunuhan? Penjelasannya seperti ini, organisme yang sudah mati pasti akan berubah menjadi bangkai. Nah, hal ini juga berlaku pada manusia ketika menjadi korban pembunuhan.

Bangkai biasanya akan dikerumuni lalat dan belatung di sekitarnya. Inilah yang kemudian dijadikan referensi oleh ahli forensik terkait sudah berapa lama mayat atau bangkai tersebut membusuk. Beberapa jenis lalat yang biasa dimanfaatkan untuk mengetahui berapa lama mayat mati adalah house flies dan blow flies.

Untuk menentukan sudah berapa lama mayat tersebut mati, biasanya dengan menggunakan telur, maggot atau belatung lalat di bangkai kasus pembunuhan. Jika terlihat ada telur lalat di sekitarnya, kemungkinan mayat tersebut baru saja mati. Namun, ketika sudah ditemukan ada belatung, berarti mayat tersebut sudah cukup lama.

**

Nah, itulah penjelasan singkat tentang hewan unik yang dirangkum dari berbagai sumber. Semoga artikel ini bisa menambah pengetahuanmu, ya.

Salurkan Donasi

  • Bagikan
Exit mobile version