Kementan Pilih Kabupaten Gowa Jadi Salah Satu Lokasi Pelaksanaan Program I-Care

  • Bagikan
Sumber foto: tribunnews.com

Mediatani – Salah satu Kabupaten yang ada di Sulawesi Selatan terpilih menjadi lokasi pelaksanaan program Integrated Corporation of Agricultural Resource Empowerment (I-Care).

Dilansir dari laman medcom.com, Kabupaten Gowa dipilih oleh Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian (Balitbangtan) Kementerian Pertanian (Kementan) sebagai salah satu daerah untuk menerapkan program tersebut.

Ketua Tim Program I-Care Kementan, Bram Kosbiantoro menjelaskan bahwa program ini akan dilaksanakan di sembilan provinsi yang tersebar di sIndonesia. Kabupaten Gowa terpilih menjadi salah satu dari daftar sembilan Provinsi tersebut.

Di Kabupaten Gowa, Bram menyebutkan ada dua kecamatan yang ditunjuk sebagai lokasi Program I-Care, yakni Kecamatan Tinggimoncong dan Kecamatan Tombolopao.

Rencananya, program tersebut akan berfokus pada sektor peternakan sapi perah dan sektor pertanian khususnya komoditi kentang. Program ini, menurutnya, dilaksanakan untuk membantu meningkatkan produktivitas hasil pertanian para petani yang ada di Kabupaten Gowa.

Kabupaten Gowa tidak serta merta dipilih sebagai daerah pelaksanaan pengembangan program I-Care ini. Kabupaten Gowa terpilih karena memiliki potensi pertanian yang sangat besar khususnya pada komoditi kentang dan sapi perah yang bernilai ekonomis.

“Di Sulsel kita pilih Kabupaten Gowa, kerena saya lihat potensi Kabupaten Gowa sangat besar terutama komoditas kentangnya punya nilai ekonomis tinggi dan kemudian salah satu pengembang sapi perah Kementerian Pertanian di luar Jawa,” katanya.

Pejabat Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa, Kamsina menyampaikan bahwa program I-Care ini dinilai mampu meningkatkan produksi utamanya pada sektor tanaman pangan dan tanaman hortikultura. Bahkan diharapkan juga berdampak pada pendapatan dan kesejahteraan para petani yang ada di Kabupaten Gowa.

Ungkapan terima kasih dan apresiasi tak lupa disampaikan oleh Kamsiana mewakili Pemerintah Kabupaten Gowa kepada Kementan. Menurutnya, suatu kebanggaan Kabupaten Gowa bisa terpilih menjadi satu dari sembilan provinsi dalam pelaksanaan program I-Care.

“Tentu kami dari Pemerintah Kabupaten Gowa menyampaikan terima kasih dan mengapresiasi kepada Kementan karena telah menjadikan daerah kami sebagai salah satu lokus program I-care ini,” ujar Kamsina.

Lebih lanjut, Kamsina mengatakan program I-Care yang digagas oleh Kementan ini juga sejalan dengan visi misi dari Bupati Gowa dan Wakil Bupati Gowa periode 2021-2026. Sektor pertanian hingga saat ini memang masih menjadi salah satu sektor unggulan dari yang dikembangkan di Kabupaten Gowa.

Kamsiana berharap hadirnya program I-Care ini bisa menjadi angin segar untuk para petani khususnya yang fokus pada pengembangan sektor pangan, perkebunan, hortikultura dan sektor peternakan.

Oleh sebab itu, dirinya pun akan mendorong seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait untuk bisa sepenuhnya mendukung program I-Care ini. Menurutnya, program ini sangat menguntungkan bagi para petani yang ada di Kabupaten Gowa sehingga harus mempersiapkan semuanya dengan baik.

  • Bagikan