Mediatani – Dalam beberapa tahun terakhir, minuman kopi kekinian semakin populer di berbagai kalangan. Ada berbagai cita rasa yang ditawarkan oleh kedai kopi yang tentunya sudah diolah dengan berbagai bahan lainnya, mulai dari kopi susu gula aren, kopi pandan, kopi cokelat dan lain sebagainya
Para pelaku bisnis kopi pun terus berinovasi untuk dapat memberikan cita rasa baru dalam menu kopi yang akan ditawarkan. Salah satunya seperti kerja sama yang dilakukan anatara restoran Lezeat dengan pakar digital branding Soegimitro yang membuat inovasi kopi kekinian yang diberi nama “Kopi Boom”.
Yang unik dari kopi ini sendiri yaitu perpaduan warna biru dan cokelat dengan penyajiannya yang berbeda dibandingkan dengan kopi pada umumnya. Kopi ini disajikan dalam dua gelas, gelas pertama berisi kopi berwarna cokelat dan gelas kedua berisi es batu yang berbentuk bulatan biru.
Pengunjung dapat meracik sendiri kopi ini dengan menuangkan kopi ke dalam gelas yang berisi es batu, kemudian diaduk hingga menyatu dan menciptakan perpaduan warna cokelat dan biru. Dan saat diminun, es akan memebrikan sensasi ledakan dan rasa yang berbeda.
“Saat ini Indonesia sedang demam kopi, banyak kopi bermunculan tapi saya menciptakan kopi dengan warna berbeda dan ketika orang minum akan ada sensasi boom dalam mulutnya,” kata Soegimitro.
Adapun untuk kisaran harga kopi yang merupakan hasil kolaborasi ini dibanderol dengan harga Rp32.000 per gelas.
Founder Lezeat, Melissa Saputra Winata mengatakan, Kopi Boom ini merupakan salah satu bentuk inovasi yang dapat menginspirasi anak muda untuk terus menghadirkan karya dan menu berbeda di industri kuliner.
Selain itu, pihaknya pun memberi kesempatan kepada anak-anak muda yang memiliki ide gila untuk mengajukan ke Lezeat yang kemudian akan dikembangkan dan dijadikan sebagai salah satu menu istimewa.
Melissa menerangkan, restoran Lezeat yang berlokasi di Kembangan, Jakarta Barat ini juga menyajikan berbagai aneka kuliner khas Indonesia yang dikemas dalam bentuk yang lebih modern dan inovatif.
“Lezeat itu sebenarnya salah satu konsep makanan di Indonesia, [dari kata Let’s Eat] untuk mengajak makan bersama, berkolaborasi, bahagia bersama,” ungkap Melissa.
Melisa mengatakan, menu di restoran Lezeat dibuat berdasarkan pada menu makanan dari berbagai daerah di Indonesia, misalnya di Bandung, Manado, dan Jogja. Ke depannya, restoran Lezeat berencana akan mengembangkan berbagai resep makanan yang ada di Indonesia.
Adapun untuk menu andalan dari restoran ini antara lain LezBungkoes, Rawon Buntut dan Bakso Buntut Godok.
“Meski saat ini ada beragam kuliner mancanegara, tapi kita arus tetap mencintai makanan Indonesia. Kami menghadirkan ini agar anak muda Indonesia bisa menikmati aneka makanan khas daerah yang sudah dibuat lebih modern dan kekinian tanpa menghilangkan cita rasa otentik,” terang Melissa.
Selain dari segi menu, pihaknya juga menyiapkan packaging unik yang terbuat dari kotak kertas yang lebih interaktif. Misalnya, ada QR code yang akan terhubung langsung ke Linktree atau ke Spotify, sehingga dapat memberikan sensasi berbeda bagi pengunjung.