Mediatani – Arang sering dikenal sebagai bahan untuk membuat api. Tetapi, tahukah Sobat Mediatani bahwa arang batok kelapa memiliki banyak sekali manfaat bagi tanaman? Mungkin banyak orang yang belum mengetahui betapa banyaknya manfaat yang dimiliki oleh arang jenis ini.
Pada artikel ini akan dijelaskan mengenai berbagai manfaat dari arang yang terbuat dari batok kelapa ini untuk tanaman. Dengan mengetahui manfaatnya, Sobat Mediatani dapat memanfaatkannya untuk tanaman yang ada di rumah. Baca di sini untuk mengetahuinya.
Manfaat Arang Batok Kelapa untuk Tanaman
Berikut ini akan dijelaskan mengenai beberapa manfaat dari arang batok kelapa bagi tanaman yang ada di rumah. Adapun manfaat tersebut antara lain adalah:
1. Membantu Meningkatkan pH pada Tanah
Arang batok kelapa ternyata memiliki manfaat untuk meningkatkan pH pada tanah. Bagi yang belum tahu, pH tanah adalah tingkat keasaman pada tanah. Tanah yang memiliki pH kurang dari 7 akan memiliki sifat asam.
Sebaliknya, tanah yang memiliki pH lebih dari 7 akan memiliki sifat basa. pH ideal untuk menanam adalah 7 atau netral. Arang dapat digunakan untuk meningkatkan pH tanah yang asam karena arang dari batok kelapa memiliki pH sekitar 8,5 hingga 9.
2. Membuat Tanah Menjadi Gembur
Manfaat lain dari arang yang terbuat dari batok kelapa adalah dapat membuat tanah menjadi gembur. Hal inilah yang membuat banyak orang menjadikan arang jenis ini sebagai campuran pada media tanam.
Alasan mengapa arang jenis ini dapat digunakan untuk menggemburkan tanah adalah karena memiliki porositas yang tinggi dan juga memiliki sifat yang ringan. Agar tanaman tetap subur, maka gunakanlah arang jenis ini sebagai campuran media tanam.
3. Dapat Mencegah Tanaman dari Penyakit
Pada tanah terdapat beberapa jenis mikroba yang dapat menyebabkan penyakit pada tanaman. Namun, apabila Sobat Mediatani menggunakan arang dari batok kelapa sebagai media tanam, maka mikroba tersebut dapat langsung diisolasi.
Arang batok kelapa akan mengikat mikroba patogen tersebut sehingga tidak sempat diikat oleh tanaman. Selain itu, arang jenis ini juga dapat mengikat zat beracun lainnya. Dengan demikian, tanaman akan terjaga kesehatannya dan dapat tumbuh subur.
4. Membantu Tanaman dalam Mengikat Zat Hara
Dengan menambahkan arang dari batok kelapa pada tanaman, maka akan membantunya dalam mengikat zat hara. Dengan demikian, zat hara tidak akan hilang dan larut pada udara ketika tanaman setelah disiram.
Selain itu, arang jenis ini juga dapat menjadi tempat berkembangnya mikroba baik bagi tanaman. Nantinya mikroba tersebut dapat membantu tanaman dalam mengolah bahan-bahan organik menjadi nutrisi bagi tanaman sehingga membuat menjadi lebih subur.
5. Membantu Menjaga Sirkulasi Udara
Agar tumbuh sehat dan subur, tumbuhan membutuhkan sirkulasi udara yang lancar. Sirkulasi udara ini berguna dalam proses pertukaran oksigen dan karbon dioksida pada tanaman. Proses pertukaran tersebut biasanya terjadi pada akar.
Dengan adanya arang dari batok kelapa, proses sirkulasi dan pertukaran tersebut berjalan dengan lancar. Dengan demikian, kebutuhan oksigen pada tanaman menjadi terpenuhi dengan baik.
6. Dapat Memperbaiki Tanah
Ternyata arang batok kelapa juga dapat membantu dalam memperbaiki tanah yang telah terkontaminasi zat kimia. Cara memperbaiki tanah tersebut adalah dengan mencampurkan tanah yang rusak dengan arang sebanyak-banyaknya.
**
Ada banyak sekali manfaat yang dimiliki oleh arang batok kelapa. Dengan menggunakan jenis arang ini, Sobat Mediatani dapat memperoleh tanaman yang sehat dan subur. Jangan bahan yang memiliki segudang manfaat untuk tanaman ini.