Agar Sirip dan Ekor Ikan Cupang Terlihat Indah, Lakukan Cara-Cara Berikut

  • Bagikan
Ilustrasi: Ikan Cupang (Betta Sp.)

Mediatani – Meski sudah tidak sepopuler saat masa pandemi, ikan cupang (Betta Sp.) masih menjadi salah satu primadona bagi banyak pecinta ikan hias. Selain karena keindahan warna pada ikan tersebut, sirip dan ekornya pun menjadi salah satu alasan mengapa ikan hias yang satu ini banyak diminati.

Meskipun terlihat mudah, ternyata perawatan ikan cupang yang tidak tepat dapat merusak sirip dan ekor ikan tersebut. Padahal, keindahan dari sirip dan ekor dari ikan cupang adalah keindahan utama dari ikan tersebut.

Karena itu, Sobat mediatani perlu mengetahui cara perawatan ikan cupang yang tepat agar keindahan sirip dan ekornya dapat terjaga. Dilansir dari popbela.com, berikut cara untuk merawat ikan cupang agar menjaga keindahan sirip dan ekornya.

1. Ganti Ari Setiap Dua Hari Sekali

Selain menjaga kesehatan ikan cupang, mengganti air secara rutin juga dapat merangsang pertumbuhan ekor ikan cupang lebih cepat.

Selain itu, mengganti air secara rutin juga dapat mencegah  serangan jamur, terlebih bagi ikan cupang yang sedang mengalami kerusakan pada bagian ekor. Karena itu, disarankan untuk mengganti airnya setiap dua hari sekali.

2. Pindahkan Ikan Cupang Tanpa Menyentuhnya

Ikan cupang memiliki fisik yang mudah rusak. Maka dari itu, pastikan untuk memindahkannya secara hati-hati saat sedang saat sedang mengganti air dalam akuarium.

Direkomendasikan untuk memindahkan ikan cupang bersamaan dengan sedikit air dibandingkan memindahkan ikan cupang dengan tangan ataupun menggunakan jaring. Hal tersebut berguna untuk mengurangi risiko sirip atau ekor yang rusak atau patah saat tersentuh.

3. Beri Pakan Hidup Dibanding Pakan Kering

Untuk menjaga sirip dan ekor ikan cupang, disarankan untuk memberikan pakan hidup dibanding memberikan pakan kering seperti pelet. Beberapa pakan yang bisa diberikan sepeti jentik nyamuk, cacing atau kutu air.

4. Beri Daun Ketapang Kering Sebagai Antibiotik

Daun ketapang bermanfaat agar ekor cupang dapat tumbuh dengan cepat dan indah. Selain itu, daun ketapang juga berfungsi sebagai antibiotik alami bagi ikan cupang. Dengan menambahkan daun ketapang dalam air akuarium, pH dalam air akan lebih optimal dan bagus untuk pemulihan ikan cupang

Untuk memperoleh hasil yang sempurna, daun ketapang tersebut harus sudah diproses terlebih dahulu. Hal itu karena jika menggunakan daun ketapang yang belum diproses, efeknya tidak akan maksimal.

5. Beri Garam Khusus Ikan Hias Dalam Airnya

Garam ini adalah garam khusus untuk ikan hias yang berfungsi untuk menyeimbangkan osmosis dalam tubuh ikan cupang. Selain itu, garam ini juga mampu membantu penyembuhan luka dan menstabilkan metabolisme dalam tubuh ikan cupang. Gunakan garam ini secukupnya saja yaitu sekitar 0,1% dari keseluruhan air dalam akuarium.

6. Beri Metil Biru Saat Ekor Atau Sirip Ikan Patah

Bagi para penggemar ikan cupang, tentu menjadi masalah jika sirip atau ekor ikan cupang patah. Untuk membantu proses permulihannya kembali, bisa dengan menggunakan metil biru. Dengan menggunakan metil biru, proses pemulihan dapat berlangsung kurang dari satu minggu, tergantung dari tingkat kerusakannnya.

***

Demikian uraian tentang cara untuk merawat sirip dan ekor ikan cupang tetap indah. Semoga bermanfaat bagi seganap pembaca.

Salurkan Donasi

  • Bagikan
Exit mobile version