Mirip Tapi Tak Sama, Ini Perbedaan Ikan Salmon dan Ikan Trout

  • Bagikan
Ikan Trout VS Ikan Salmon
Ikan Trout VS Ikan Salmon

Mediatani − Jika dilihat sekilas, memang sulit untuk membedakan kedua spesies ikan Trout dan ikan Salmon, kecuali jika seseorang benar-benar mengenal dan mengetahui spesies ikan-ikan tersebut. Pasalnya, kedua spesies ikan ini berasal dari famili yang sama yaitu salmonidae.

Ikan salmon dan ikan trout sering kali disebut sebagai jenis spesies yang sama. Nyatanya, kedua jenis ikan ini memiliki banyak perbedaan dari bentuk, ciri-ciri, karakteristik, dan lain sebagainya.

Walaupun memiliki hubungan kekerabatan yang erat dalam segi bentuk dan perilaku, perbedaan ikan salmon dan ikan trout dapat dilihat dengan melakukan pengamatan yang sedikit lebih dalam dan teliti.

Ikan Trout

Ikan trout mempunyai nama ilmiah Salmotruttamorphatrutta. Ikan trout merupakan ikan anadromus (berlari ke atas) dengan morfologi (bentuk tubuh) yang lebih bulat dibanding ikan salmon yang tubuhnya cenderung langsing dan ramping.

Ikan trout secara alami memiliki habitat di lautan dan di kolam air tawar. Biasanya ikan trout dapat dijumpai di perairan Eropa dan perairan Asia.

Sebagian besar spesies ikan trout dianggap merupakan jenis spesies ikan air tawar, namun secara alami ikan trout sebenarnya  dirancang untuk hidup di air asin. Kemudian ikan ini berimigrasi ke air tawar untuk melakukan pemijahan (anadromous).

Ketika memasuki masa pemijahan, induk ikan trout akan mati selama masa-masa mereka menyediakan air yang kaya akan nutrisi untuk benih-benih anak ikan trout yang sedang tumbuh.

Ikan trout memiliki kepala yang cenderung agak bulat dengan posisi mulut yang menjulur ke belakang di luar mata. Untuk warna ikan trout sendiri, terdapat banyak bintik-bintik hitam dengan rangkaian bintik warna merah di sepanjang gurat sisi.

Bagian pinggir sirip ikan trout membulat. Sedangkan bentuk sirip ekornya sendiri bisa berbentuk persegi atau berbentuk cembung. Ikan trout memiliki pergelangan tangan yang lebar dari ekor, sehingga mudah terlepas dari tangan, apalagi ketika seseorang mencoba menangkapnya.

Ada sekitar 13-16 sisik antar sirip adipose dan sirip lateral pada ikan trout. Sirip dad ikan trout agak pendek dengan ujung yang bulat. Sedangkan sirip adipose dari spesies ikan trout memiliki bercak berwarna jingga.

Ikan Salmon

Ikan salmon atau yang memiliki nama ilmiah Oncorhynchus nerka merupakan ikan yang hidup di perairan yang beriklim sedang. Ikan salmon juga merupakan spesies ikan andromous, karena berimigrasi dari aliran air tawar menuju aliran air asin untuk bertelur dan mati. Ikan salmon merupakan ikan perenang yang hebat.

Ada banyak jenis spesies ikan salmon yaitu Sockeye, Chum, Pink, Chinook, Steelhead, dan sebagainya. Pantai Atlantik Utara dan Pasifik merupakan daerah persebaran habitat ikan salmon.

Namun, sekarang ikan salmon banyak dibudidayakan menggunakan teknik akuakultural, karena popularitasnya yang melebihi permintaan dari pada persediaan untuk orang-orang yang ingin mengonsumsinya.

Tubuh ikan salmon tidak memiliki bintik jingga pada sirip adiposanya, dengan jumlah sirip adiposa dan sirip lateral yang berjumlah sekitar 13-16. Pergelangan tangan ekor ikan salmon berbentuk ramping dan mudah untuk ditangani ketika ditangkap.

Sirip ekor ikan salmon juga bercabang dengan ujung yang runcing. Bentuk sirip dadanya panjang dan ujungnya yang lebih cenderung berbentuk runcing. Biasanya kepala ikan salmon berbentuk runcing dengan bentuk rahang atas yang tidak melampaui mata.

**

Nah…. Sobat Mediatani, walapun hampir mirip, ikan Trout dan Ikan Salmon berbeda loh. Jadi, sekarang udah paham-kan perbedaan ikan Trout dan Ikan Salmon. Jangan sampai salah yah.

Salurkan Donasi

  • Bagikan
Exit mobile version