Mediatani – Sudah tahu kah kalian tentang Bunga hydrangea? Atau dikenal juga dengan bunga Hortensia.
Tanaman ini menjadi salah satu bunga populer dan terindah yang ada di muka bumi.
Hydrangea ini dikenal memiliki ciri khas seperti bentuknya yang besar dan unik, beda dari yang lain.
Warna dari bunga ini pun elok dipandang. Mekarnya yang menawan, disertai dedaunan yang rimbun. Rupanya, bentuk bunga hydrangea tersebut melambangkan musim panas.
Bunga hortensia memang mulai bermekaran pada awal musim panas, yang juga menjadi waktu terbaik untuk menanam bunga hydrangea.
Sama halnya dengan bunga lainnya, hydrangea pula memiliki sederet keistimewaan dan fakta menarik.
Apa saja kira-kira ya? Yuk simak ulasan berikut.
Melansir dari laman Kompas.com yang juga melansir dari Betters Homes and Garden, Selasa (18/5/2021). Berikut ini enam fakta menarik bunga hortensia yang belum diketahui orang.
Filosofi Nama Hydrangea
Nama hydrangea sebenarnya berasal dari bahasa Yunani “Hydor” yang berarti air dan “Angos” artinya kendi atau bejana.
Hal ini menjelaskan bahwa hydrangea membutuhkan banyak air untuk tumbuh subur.
Memiliki Banyak Lambang
Sama halnya dengan bunga lainnya, hydrangea pula memiliki lambang berbeda di setiap negara. Misalnya, di Jepang, hydrangea melambangkan tanda terima kasih.
Itu juga disebabkan, kaisar kuno akan memberikan bunga itu kepada gadis-gadis mereka sebagai tanda terima kasih.
Namun, di sisi lain, orang Victoria percaya bahwa hydrangea melambangkan kesombongan lantaran bunga ini dapat menghasilkan begitu banyak bunga, tetapi menjatuhkan sedikit benih untuk dibagikan.
Begitu pun setiap warna yang dimiliki bunga hortensia mempunyai lambang masing-masing.
Bunga hydrangea memiliki empat warna dan maknanya sendiri.
Pink melambangkan cinta dan ketulusan, biru melambangkan pengampunan, putih melambangkan kebanggaan, serta ungu melambangkan kelimpahan dan pengertian.
Penemuan Hydrangea
Meski hydrangea adalah tanaman asli Asia, satu varietas tertentu ditemukan di Amerika pada 1910.
Hal ini bermula ketika seorang wanita dari Illinois bernama Harriet Kirkpatrick sedang menunggang kuda dan menemukan varietas yang kita kenal dan cintai hari ini, Annabelle.
Harriet kembali ke lokasi penemuan hydrangea itu, lalu menggali tanaman untuk menanamnya kembali di halamannya sendiri.
Ia lalu membagikan bibit itu kepada para tetangganya saat tanaman terus tumbuh subur.
Menyimpan Racun
Di balik keindahannya, bunga hydrangea ternyata menyimpan racun. Senyawa pada daun melepaskan sianida saat dimakan.
Jadi, jauhkan tanaman ini dari anak-anak dan hewan peliharaan kamu ya!
Meski beracun, kabarnya umat Buddha kuno menggunakan akar hydrangea sebagai antioksidan dalam teh untuk menyembuhkan permasalahan ginjal. Namun, jangan pernah mencoba hal ini di rumah.
Mengganti Warna Sendiri
Berbeda dari bunga lainnya, warna bunga hortensia dapat diubah secara sendiri sesuai keinginan. Untuk hydrangea macrophylla, jenis yang dikenal sebagai hydrangea berdaun lebar.
Kamu dapat mengubah warna bunganya dengan memanipulasi keasaman tanah.
Semakin asam tanahnya, semakin biru warna hydrangea. Semakin basa, semakin pink warna hydrangea.
Memiliki Hari Perayaan
Bunga hortensia menjadi salah satu bunga favorit di dunia. Lantaran memiliki banyak penggemar itu, bunga hydrangea pun memiliki hari perayaan, yakni Hydrangea Day, yang jatuh pada 5 Januari. (*)