Mentan SYL Nobatkan Minaqu Home Nature Sebagai Penggerak Usaha Horti Inovatif Terbaik

  • Bagikan
Mentan SYL Nobatkan Minaqu Home Nature Sebagai Penggerak Usaha Horti Inovatif Terbaik

Mediatani – Bulan Agustus menjadi bulan yang paling membahagiakan untuk Minaqu Home Nature. Pasalnya,  Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) menobatkan Minaqu Home Nature sebagai penggerak usaha hortikultura inovatif terbaik.

Minaqu Home Nature merupakan salah satu perusahaan tanaman hias yang ada di Bogor. Minaqu Home Nature telah membuat kontrak dengan sejumlah distributor di enam negara yang ada di tiga benua.

Dilansir dari laman sindonews.com, penobatan yang diberikan kepada Minaqu Indonesia ini dilakukan karena prestasinya dalam menujukkan komitmen untuk melakukan ekspansi bisnis serta terus berupaya berkonsentrasi terhadap pengembangan utamanya pada sektor pertanian.

Dalam meningkatkan kegiatan ekspornya di sektor pertanian, Minaqu Indonesia pada kesempatan kali ini didukung oleh beberapa pihak. Diantaranya adalah perusahaan BUMN dan IPC Logistic yang mendukung masterplan dengan melibatkan seluruh produk yang berasal dari Hulu dan Hilir.

Dukungan yang diperoleh ini ditandai dengan proses penandatanganan kerjasama antara pihak Minaqu Indonesia dan juga pihak IPC Logistik yang berlangsung di Kantor Pusat IPC pada Rabu (1/8/2021).

Merespon hal tersebut, Gunta Prabawa selaku Direktur Utama IPC Logistic menyampaikan bahwa upaya yang dilakukan oleh Minaqu Indonesia ini merupakan langkah awal untuk melihat berbagai peluang di dunia pertanian.

“Minaqu Indonesia juga mempunyai master plan dan road map yang jelas untuk makin mengangkat Indonesia ke kancah Internasional,” ungkap Gunta Prabawa.

Gunta juga menegaskan bahwa, IPC Logistic sebagai perusahaan logistik yang juga merupakan bagian dari BUMN, sangat mendukung dan termotivasi untuk melakukan kerjasama. Menurutnya, program apapun yang dilakukan oleh Minaqu Indonesia, pihaknya akan siap mendukung.

Menurut Gunta, sinergi bersama Minaqu Indonesia ini dilakukan untuk memperluas pasar Indonesia di kancah Internasional baik untuk produk tanaman hias ataupun untuk semua produk hasil pertanian.

“Maju terus Minaqu Indonesia, 5 persen pasar dunia Florikultura telah kita raih,” ungkap Gunta Prabawa.

Sementara itu, Minaqu Home Nature juga diketahui akan segera melakukan launching e-commerce untuk menyampaikan strategi pemasaran yang akan diterapkan pada bulan Oktober mendatang.

Melalui platform minaquindonesia.com, nantinya akan dipaparkan tentang strategi pemasaran yang dapat menjadi peluang besar bagi para petani dalam meraih potensi pasar global.

Terkait hal ini, CEO Minaqu Indonesia Ade Wardhana Adinata menyampaikan bahwa pihaknya telah menyambut baik kerjasama dengan IPC Logistic. Ade berharap agar hasil kerja sama ini bisa terealisasikan dengan cepat.

Ade Wardhana juga menyampaikan terkait komitmennya dalam upaya untuk memajukan perekonomian dalam negeri. Menurutnya, semua pihak harus satukan energi, sinergi dan visi melalui sektor pertanian Indonesia.

“Kami berharap akselerasinya lebih cepat karena mitra petani Minaqu dari sabang sampai merauke. Kami berkomitmen untuk satu energi, sinergi, dan visi memajukan perekonomian Indonesia melalui pertanian,” pungkas Ade Wardhana.

Salurkan Donasi

  • Bagikan
Exit mobile version