Ini 6 Manfaat Rumput Laut untuk Si Kecil, Bisa Tingkatkan Kinerja Otak Lho

  • Bagikan
SUmber foto: https://www.orami.co.id/

Mediatani – Rumput laut merupakan salah satu sumberdaya hayati yang terdapat di wilayah pesisir dan laut. Dalam pemanfaatannya, rumput laut biasanya dijadikan makanan pendamping dalam berbagai menu makanan, mulai dari sushi, ramen, hingga sebagai makanan camilan.

Selain orang dewasa, rumput laut juga sangat baik untuk dikonsumsi oleh anak-anak. Mengonsumsi rumput laut akan membantu pertumbuhan dan perkembangan anak-anak.

Apa saja manfaat mengonsumsi rumput laut bagi anak-anak? Dilansir dari yoursay.id, berikut menfaat mengonsumsi rumput laut baik anak-anak.

1. Kaya Akan Berbagai Vitamin dan Mineral

Pertama, rumput laut mengandung banyak vitamin dan mineral. Vitamin yang terkandung di antaranya adalah vitamin A, B, C, dan K. Sementara mineral yang dikandung yaitu zat besi, kalsium, Iodin, dan magnesium.

Tidak hanya itu, rumput laut juga menyimpan antioksidan dan antiinflamasi, protein, serat, serta eicosapentaenoic acid (EPA). Maka dari itu, tidak perlu heran apabila rumput laut dapat menjadi asupan nutrisi harian bagi anak-anak.

2. Membantu Perkembangan Kognitif

Manfaat selanjutnya rumput laut yaitu membantu perkembangan kognitif pada anak. Komponen vitamin dan mineral yang terkandung dalam rumput laut sangat berfungsi untuk membantu perkembangan otak pada anak.

Antioksidan yang terdapat pada rumput laut juga berperan sebagai pelindung sel saraf. Rumput laut juga mengandung inositol dan kolin yang akan membantu komunikasi antar sel saraf otak menjadi lebih baik, sehingga membantu anak untuk lebih fokus.

3. Tinggi Protein

Selain vitamin dan mineral, rumput laut juga kaya akan protein. Protein sendiri berperan dalam membantu pertumbuhan anak. Fungsi dari protein yaitu memperbaiki sel tubuh yang rusak, memproduksi hormone dan enzim, serta membangun otot.

Selain itu, dengan mengonsumsi rumput laut, anak akan menjadi lebih berenergi, sehingga tidak akan mudah lemas.

4. Mencegah Penyakit Anemia

Manfaat rumput laut selanjutnya yaitu mencegah munculnya penyakit anemia. Anemia sendiri adalah penyakit yang disebabkan karena kekurangan zat besi dan vitamin B12.

Rumput laut sendiri merupakan sumber zat besi dan vitamin B12 non-hewani alami. Oleh karena itu, mengonsumsi rumput laut dapat membantu pembentukan sel darah merah, zat besi dan vitamin B12 yang sangat penting bagi anak-anak.

5. Mempercepat Penyembuhan Luka

Manfaat berikutnya yaitu membantu proses penyembuhan luka. Hal ini tentu menjadi sangat penting, mengingat anak-anak sering kali terjatuh dan terluka saat tengah asyik bermain.

Selain itu, rumput laut juga mengandung vitamin K, di mana vitamin inilah yang akan membantu proses pembekuan darah.

6. Gigi dan Tulang Menjadi Kuat

Terakhir, mengonsumsi rumput laut akan memperkuat tulang dan gigi. Sekitar 99 persen kalsium yang ada dalam tubuh tersimpan pada tulang dan gigi.

Mengonsumsi rumput laut dapat mencegah risiko defisiensi kalsium, yang membuat tulang dan gigi anak menjadi rapuh.

Salurkan Donasi

  • Bagikan
Exit mobile version