Mediatani – Pohon kelapa merupakan pohon yang tumbuh subur di daerah tropis dan subtropis, disebut sebagai “pohon kehidupan” karena setiap bagian pohon kelapa bermanfaat bagi kehidupan.
Pohon kelapa dapat hidup sampai umur 80-120 tahun dan menghasilkan sekitar 100 buah kelapa/tahun, sehingga selama hidupnya satu pohon kelapa dapat menghasilkan sekitar 10.000 buah kelapa.
Indonesia merupakan negara dengan produksi buah kelapa terbanyak, diikuti oleh Filipina dan India pada urutan kedua dan ketiga.
Di Indonesia produksi buah kelapa rata-rata 15,5 milyar butir/tahun atau setara dengan 3,02 juta ton kopra, 3,75 juta ton air kelapa, 0,75 juta ton arang tempurung, 1,8 juta ton serat sabut dan 3,5 juta ton debut sabut.
Pemanfaatan buah kelapa
Buah kelapa terdiri dari beberapa komponen yaitu sabut kelapa, tempurung kelapa, daging buah kelapa dan air kelapa.
Pemanfaatannya digunakan sebagai bahan dasar pembuatan minyak kelapa untuk kebutuhan rumah tangga dan dibuat kopra, sedangkan air, tempurung, dan sabut sebagai hasil samping (by product) dari buah kelapa.
Pemanfaatan dari sabut dapat digunakan sebagai bahan untuk pembuatan tali, karpet maupun karung, sedangkan untuk pengolahan tempurung dapat dijadikan sebagai arang.
Pemanfaatan air kelapa digunakan sebatas sebagai minuman (air kelapa muda), pembuatan nata de coco, untuk proses pembuatan minuman, jelly, alkohol, dektran, dan cuka.
Air kelapa
Selama ini pemanfaatan buah kelapa sebagian besar adalah daging buahnya. Buah kelapa banyak dimanfaatkan pada bagian dagingnya, sedangkan air kelapa pemanfaatannya masih kurang.
Air kelapa memiliki komposisi kimia seperti protein, lemak, hidrat arang, vitamin C, vitamin B kompleks, kalsium dan mineral yang sangat baik untuk tubuh manusia.
Komposisi kimia air kelapa adalah gula 2,56%, abu 0,46%, bahan padat 4,71%, minyak 0,74%, protein 0,55%, dan senyawa khlorida 0,17%. Kandungan mineral kalium pada air kelapa juga sangat tinggi yaitu 203,70 mg/100 g pada air kelapa muda dan 257,52 mg/100 g air kelapa tua.
Manfaat air kelapa
Menghilangkan Dehidrasi
Air kelapa muda memiliki kandungan elektrolit yang tinggi yang dapat menggantikan cairan yang hilang di dalam tubuh kita pada saat kita beraktivitas. Karen memiliki banyak kesamaan dengan cairan yang berada di dalam tubuh.
Kandungan lain yang terdapat dalam air kelapa muda adalah potasium yang berguna untuk menjaga tekanan air dalam sel dan di dalam darah.
Mengatasi Masalah Pencernaan
Air kelapa diklaim mampu menjadi obat untuk semua penyakit yang berhubungan dengan pencernaan. Biasanya air kelapa digunakan sebagai obat diare, gangguan pencernaan, konstipasi, cacingan, infeksi kandung kemih, hingga gangguan ginjal.
Air kelapa muda juga berguna saat terkena diare karena dapat menggantikan cairan yang hilang dari saluran gastrointestinal. Di dalam air kelapa terkandung asam amino, enzim, mineral, dan asam lemak yang menjadikan air kelapa mempunyai osmolaritas tinggi.
Mengontrol Tekanan Darah
kalium yang tinggi dan natrium yang rendah yang ada di dalam air kelapa dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi.
Sebuah penelitian yang dimuat di West Indian Medical Journal menjelaskan hasil observasi pada penderita tekanan darah tinggi dengan mengonsumsi air kelapa secara rutin. Hasilnya menunjukkan bahwa tekanan darah tinggi mereka secara rata-rata menurun.
Menurunkan berat badan
Manfaat air kelapa muda yang selanjutnya adalah sebagai bahan alami yang dapat menurunkan berat badan. Manfaat air kelapa muda biasanya dipengaruhi oleh kandungan lemak, kadar gula, dan kalori yang sangat rendah.
Menggunakan air kelapa muda sebagai bahan alami penurun berat badan tidak akan menimbulkan efek samping
Melindungi dan Menjaga Elastisitas Kulit
Air kelapa muda mengandung banyak vitamin C. sedangkan tubuh juga membutuhkan asupan vitamin C yang cukup untuk memproduksi kolagen dan antioksidan agar bisa menangkal radikal bebas.
Minum air kelapa setidaknya satu gelas dalam sehari, akan bisa memenuhi 40 persen kebutuhan vitamin C harian anda.
Air kelapa juga dapat anda jadikan alternatif untuk mencukupi tubuh dengan vitamin C apabila anda tidak terlalu suka dengan rasa asam yang biasanya ditimbulkan pada buah yang mengandung vitamin C.
Menetralisir Racun dalam Tubuh
Kandungan tanin dan antidotum ( anti racun ) yang terdapat pada buah kelapa sangatlah tinggi. Air kelapa muda juga mengandung enzim yang dapat mengurai sifat racun dalam tubuh.
Mencegah Penuaan Dini
Air kelapa muda membuat kulit lebih halus dan terlihat lebih muda. Kandungan sitokinin dalam air kelapa memiliki fungsi untuk mengatur pertumbuhan, perkembangan, dan penuaan sel.
Kandungan sitokinin pada air kelapa mempunyai efek yaitu mencegah penuaan, anti karsinogenik, dan anti trombotik (anti pembekuan darah). Sitokinin dapat menyeimbangkan kadar pH dalam tubuh, memperkuat dan menghidrasi jaringan ikat, dan dapat mengurangi risiko penyakit yang berhubungan dengan usia.