MediataniĀ – Selain berfungsi untuk mempercantik ruangan, berbagai penelitian tentang tanaman hias indoor telah membuktikan juga mampu untuk memperbaiki kesehatan mental.
Beberapa tanaman hiasĀ indoor diklaim mampu untuk memperbaiki tekanan darah, detak jantung dan juga menurunkan tingkat stres pada manusia.
Dilansir dari laman suara.com, inilah lima tanaman hias indoor yang dinilai mampu untuk mempengaruhi kesehatan mental.
1. Lavender
Dibalik warnanya yang cantik, rupanya lavender ini memiliki daya tarik lain dengan beragam manfaatnya. Salah satunya yaitu kemampuan lavender sebagai bahan untuk menghasilkan aromaterapi.
Baunya yang khas itu dinilai mampu mengurangi tingkat stres dan kecemasan seseorang sehingga lebih tenang dan rileks.
2. Lidah Buaya
Siapa yang tidak mengetahui lidah buaya, tanaman yang termasuk dalam kelompok tanaman sukulen ini, selain dijadikan sebagai obat penyembuh luka, ternyata diklaim juga mampu untuk membersihkan udara di dalam rumah.
Hal ini didukung oleh berbagai penelitian yang telah dilakukan sebelumnya bahwa udara yang bersih akan sangat mempengaruhi risiko gejala cemas. Termasuk juga rasa keinginan untuk menghindar, rasa takut dan cenderung khawatir.
Sehingga, lidah buaya ini sangat direkomendasikan untuk diletakkan pada bagian dalam rumah. Hal ini agar rumah kamu terbebas dari bahan kimia yang berbahaya pada sistem pernapasanmu.
3. Lidah Mertua
Tanaman lidah mertua ini sering dijadikan sebagai salah satu tanaman hias yang diletakkan dalam ataupun luar rumah. Lidah mertua ini mampu memberi suasana yang menyejukkan di dalam rumah karena warna daunnya yang hijau.
Rupanya selain memberi sentuhan estetika, lidah mertua juga ternyata mampu meningkatkan kualitas udara dalam ruangan.
Diketahui bahwa tanaman ini mampu menyerap polutan yang dinilai beracun, seperti formaldehida dan toluene yang berpengaruh pada kualitas tidur yang menurun, suasana hati, dan juga tingkat energi.
4. English Ivy
Selain perawatannya yang dinilai cukup mudah, tanaman english ivy ini juga masuk dalam kategori tanaman hias indoor yang mampu memperbaiki kesehatan mental seseorang.
Tanaman English ivy juga memiliki kemampuan untuk menghilangkan racun berbahaya yang ada di udara. Sifat pemurnian daun ivy mampu menurunkan jamur yang bertebaran di udara, mampu menghilangkan formaldehida yang berdampak pada mereka yang menderita penyakit asma karena meringankan alergi.
Berdasar penelitian yang dilakukan oleh American College of Allergy, Asthma & Immunology, diketahui bahwa tanaman english ivy mampu menghilangkan 94 persen kotoran yang ada di udara dan 78 persen jamur di udara hanya dalam dua belas jam.
5. Mint
Tanaman hias indoor yang terakhir adalah tanaman Mint. Selain digunakan sebagai bahan tambahan untuk melezatkan makanan, berdasar studi di Wheeling Jesuit University, aroma pada daun mint ini ternyata juga mampu untuk menurunkan perasaan frustasi dan meningkatkan kesadaran.