Bingung Membedakan Biji Selasih dan Chia Seeds? Yuk Simak Penjelasannya

  • Bagikan
Sumber foto: idntimes.com

Mediatani – Siapa nih yang sering mengira biji selasih dengan chia seeds itu sama? Nah, ternyata selama ini masih banyak yang keliru karena menganggap biji selasih dan chia seeds itu sama. Faktanya, kedua jenis biji-bijian ini berbeda, lho.

Tampilan kedua biji-bijian ini memang sekilas tampak mirip dan sama-sama sering digunakan sebagai pelengkap saat mengkonsumsi buah, susu atau jus yang dibuat. Namun, keduanya merupakan jenis biji-bijian yang berbeda

Lalu, apa saja yang membedakan antara biji selasih dan chia seeds ini? Dilansir dari laman bobo.grid.id, berikut penjelasan singkatnya.

1. Berasal dari tanaman yang berbeda

Meski tampilan keduanya tampak sama, rupanya biji selasih dan chia seeds ini berasal dari tanaman yang berbeda. Biji selasih berasal dari tanaman basil (Ocimum basilicum).

Bahkan, sering kali tanaman basil ini juga tidak bisa dibedakan dengan kemangi. Biji selasih memiliki warna cokelat kehitaman dan memiliki ukuran yang lebih kecil.

Sementara chia seeds berasal dari  tanaman chia (Salvia hispanica) yang memiliki bentuk biji yang lebih besar dibanding biji selasih. Serpihannya berbentuk oval dengan warna yang lebih bervariasi seperti putih, cokelat, hitam dan abu-abu.

2. Cara mengolah dan mengonsumsinya berbeda

Keduanya memiliki cara pengolahan dan cara mengonsumsinya yang berbeda. Sebelum dikonsumsi, biji selasih diolah terlebih dahulu dengan cara direndam.

Biji selasih direndam di dalam air hingga biji selasih mengembang. Setelah itu barulah Kamu bisa mencampurkannya ke minuman atau makanan yang sedang Kamu buat.

Sementara itu, untuk chia seeds, Kamu tidak perlu bersusah-susah untuk merendamnya. Kamu dapat mengonsumsinya secara langsung dengan cara mencampurkan chia seeds ke dalam minuman dan makanan yang Kamu buat.

Alternatif lain, Kamu juga bisa merendam Chia seeds di dalam susu agar chia seeds semakin mengembang dan bisa lebih mengenyangkan ketika Kamu mengonsumsinya.

3. Memiliki kandungan yang berbeda

Meskipun saat diperhatikan dari penampilannya keduanya yang hampir sama, rupanya kandungan kedua biji ini juga sangat berbeda.
Biji selasih banyak mengandung zat besi yang cukup untuk kebutuhan asupan tubuh manusia. Asupan ini berfungsi untuk terhindar dari penyakit anemia. Selain itu, biji selasih juga mampu mengubah sistem pencernaanmu menjadi lebih sehat, lho.

Sementara itu chia seeds, diketahui banyak mengandung protein, omega 3 dan juga serat. Komposisi kandungan yang dimiliki oleh chia seeds ini selain dipercaya mampu membuat pencernaanmu menjadi lebih lancar, juga dipercaya mampu meningkatkan kesehatan pada jantung.

Chia seeds yang sudah direndam kemudian akan membesar dan mengembang. Sehingga setelah dikonsumsi, Kamu terasa akan menjadi lebih kenyang. Chia seeds ini juga sering kali dijadikan sebagai pelengkap makanan dan minuman untuk diet.

Itulah beberapa penjelasan singkat terkait perbedaan dari biji selasih dan chia seeds. Nah, sekarang Kamu tidak kebingungan lagi membedakan antara biji selasih dan chia seeds.

  • Bagikan