Ternyata Cabai Efektif Usir dan Matikan Nyamuk, Simak Trik Mudahnya!

  • Bagikan
Ilustrasi. Nyamuk/ist

Mediatani – Nyamuk sering menjadi hewan penggangu. Selain itu juga merupakan hewan yang cukup berbahaya. Bagaimana tidak? Meski ukurannya yang kecil nyamuk sendiri bisa mendatangkan berbagai penyakit.

Mulai dari gatal biasa hingga penyakit mematikan seperti Demam Berdarah (DBD) sekalipun. Nyamuk sendiri sangat mudah sekali bersarang di dalam rumah lho guys.

Yup! Hewan yang satu ini akan mengincar rumah-rumah yang lembap atau pun terdapat genangan di dalamnya. Karena genangan air sendiri menjadi tempat bersarang nyamuk yang paling banyak.

Hal itulah yang membuat setiap orang wajib untuk rajin membersihkan rumahnya masing-masing.

Jika rumahmu bersih tentu saja membuat nyamuk tidak nyaman untuk bersarang di dalamnya. Akan tetapi bagi kamu yang rumahnya sudah terlanjur menjadi sarang nyamuk tak perlu khawatir ya.

Nyamuk sendiri bisa dibasmi dengan bahan alami loh guys. Salah satu bahan alaminya adalah cabai rawit.

Terdengar aneh kan? Namun cabai rawit memang terbukti ampuh lho membuat nyamuk mati berjatuhan. Nah cara membuat nyamuk mati berjatuhan dengan cabai rawit mudah sekali caranya guys.

Melansir, Minggu (27/6/2021) dari situs nagita.grid.id, yang juga melansir dari Sajiansedap.com, kamu bisa membuat semprotan nyamuk dari cabai rawit.

Cobalah kamu campurkan 4 sendok teh cabai rawit yang sudah dihaluskan dengan 4 gelas air, dan satu sendok sabun cuci piring cair.

Kemudian potong satu bawang kecil dan satu kepala bawang putih, lalu campuran dengan air cabai rawit tadi. Semprotkan di sekitar tempat bersarangnya nyamuk. Dengan begitu nyamuk akan mati berjatuhan dan kapok datang ke rumah.

Campuran itu pun bakal bertahan sekitar seminggu jika disimpan dalam toples dengan tutup yang pas dan disimpan di tempat yang gelap dan dingin. Gunakan botol yang tidak terpakai agar mempermudah masuk cairan alami tersebut.

Efektif, Gunakan 6 Tanaman Ini Untuk Usir Nyamuk

Selain itu, sebagai alternatif lain kamu pun bisa menggunakan kekuatan aroma beberapa tanaman yang dapat membantu mengusir nyamuk. Berikut beberapa tanaman yang ampuh mengusir nyamuk!

Lemon balm

Lemon balm menjadi salah satu anggota keluarga tanaman mint. Ia memiliki bunga berwarna putih yang cantik dan aroma lemon yang lembut.

Tanaman ini memiliki kandungan senyawa stronelal yang bisa mengusir nyamuk. Anda bisa menanamnya di area pekarangan atau halaman depan.

Namun perlu diingat, kamu harus merawatnya dengan hati-hati karena pertumbuhan tanaman ini sangatlah cepat dan bisa saja tumbuh mencapai 2 meter.

Kucingan (catnip)

Tanaman kucing-kucingan atau catnip dikenal dapat menenangkan kucing, namun di sisi lain tanaman ini dapat menakuti nyamuk.

Kucing-kucingan mengandung nepetalakton, yang jauh lebih efektif daripada bahan diethyl-meta-toluamide (DEET) yang biasanya terdapat dalam obat pengusir nyamuk. Tanaman ini bisa ditanam di pekarangan rumah atau di pot.

Kemangi

Kemangi selalu hadir sebagai salah satu sayur dalam lalapan. Selain sebagai lalapan, kemangi juga bisa digunakan untuk mengusir nyamuk.

Sebuah studi tahun 2009 menunjukkan bahwa minyak esensial dari kemangi merupakan racun bagi larva nyamuk.

Dengan cara meremat-remat dan menaburkan beberapa daun kemangi pada ruangan anda, Ini bisa menjadi cukup efektif untuk mengusir nyamuk di ruangan anda.

Anda juga bisa menanam kemangi di sekitar sumber air alami seperti kolam. Dengan begitu, kemangi dapat menekan laju perkembangbiakan nyamuk.

Lavender

Bunga lavender yang berwarna ungu memang memiliki rupa yang sangat cantik dan aroma yang harum. Tak disangka, aroma ini sangat tidak disukai nyamuk karena adanya zat linalool dan asetat yang bisa digunakan sebagai pengusir nyamuk.

Kamu bisa menanam lavender pada pot di dekat jendela atau pintu…baca selengkapnya dengan klik di sini. (*)

  • Bagikan